Temanintar.com – Cermin cerdas ini dinamakan Miraffe, yang bertujuan untuk membantu anak-anak belajar tentang dunia sekitar mereka. Cermin pintar ini menggunakan kamera dan sebuah software yang dapat mengidentifikasi segala sesuatu seperti peralatan kantor, hewan atau tumbuhan.
Perusahaan dari Miraffe ini megkalaim dapat membantu anak-anak mengenali sebuah objek sekitarnya.
Sebuah kamera yang terpasang dibagian belakang perangkat pintar ini akan mengirimkan gamabar melalui sebuah jaringan WiFi yang kemudian akan di cari dan di cocokkan pada database online.
Ketika menemukan kecocokan, perangkat akan menampilkan nama objek tersebut, dan sementara itu speaker di bagian belakang perangkat dapat mengatakan nama benda tersebut.
Huang Jinlong, seorang insinyur elektronik dari Chengdu, Cina, yang mengembangkan perangkat ini, ia mengatakan terinspirasi untuk menciptakan teknologi ini awalnya untuk putrinya.
Cermin cerdas ini dibalut dengan silikon dengan bentuk jerapah, tentunya cermin ini ada pegangannya layaknya cermin biasa. cermin ini juga menggunakan teknologi layar sentuh touchscreen.
Dalam sebuah video singkat mengungkapkan Miraffe dapat dengan cepat mengidentifikasi berbagai benda, mulai dari pensil, untuk kalkulator untuk cangkir kopi. Nama masing-masing objek dapat ditampilkan pada layar dan speaker akan memberi tahu nama beda tersebut.
“Itu sebabnya kami membuat Miraffe, ensiklopedia pintar terbaik di dunia untuk anak-anak, yang dapat menjawab anak-anak Anda ‘setiap pertanyaan dalam waktu kurang dari satu detik.” Kata Mr Jinlong
Demikian seperti yang dikutip dari DailyMail.com (12/5/2016).