Balas dendam anak asuh Jorgen Klopp terasa sempurna saat laga Premier League pekan ke-28 Liverpool kontra Manchester City berakhir dengan skor 3 gol tanpa balas untuk kemenangan The Reds.

Sejak peluit awal dibunyikan, permainan cantik diperagakan oleh Henderson cs. Kedua tim bermain cukup terbuka. Pahlawan Manchester City sebagai kiper yang mengantarkan City meraih juara Piala Capital One, Caballero tidak diturunkan. Justru Joe Hart diturunkan oleh Pellegrini sebagai starter.

Suara gemuruh Anfield mulai pecah ketika Adam Lallana melepaskan tembakan jarak jauh dengan kaki kirinya, menyusur mulus di sudut kanan gawang yang tak terjangkau oleh Joe Hart. Dan nampak ekspresi tidak percaya dari Jorgen Klopp dengan gol yang dibuat apik oleh Lallana pada menit ke 34, 1-0 Liverpool memimpin.

lallana

Unggul satu gol, Liverpool tidak mengendurkan serangan, justru permainan lini tengah mereka semakin padu. Determinasi dari kanan dan saat Firmino menyodorkan umpan manis, tak disia-siakan oleh Milner yang berhasil mengkonversikan menjadi gol kedua Liverpool di menit ke-41. Celebrasi yang sangat emosional ditunjukkan oleh Milner.

milner

Memasuki babak kedua, Manchester City memasukkan Bony menggantikan Sterling yang nampak ‘down’ karena terus menerus disoraki oleh Liverpudlian di babak pertama. Namun upaya City memperkecil selisih gol gagal, justru mereka kebobolan pada menit ke-57 setelah Firminho yang tepat berada di depan Joe Hart mendapatkan assist dari Lallana, satu sentuhan dan masuk di sudut yang sama dengan gol pertama dan kedua Liverpool.

firmino

Tidak ada lagi gol sampai dengan berakhirnya pertandingan, kedudukan akhir Liverpool 3 – 0 Manchester City.

Statistik

Possession : 49% – 51%
Shots : 11 – 4
Shots on Target : 7 – 2
Corners : 3 – 2
Fouls : 14 – 14

Line Up

Liverpool

22.Mignolet
38.Flanagan
4.K Touré
6.Lovren
2.Clyne
7.Milner > Ibe 88′
14.Henderson
23.Can
20.Lallana
11.Firmino > Allen 75′
27Origi > Benteke 69′

Cadangan

9Benteke
10Coutinho
18Moreno
24Allen
33Ibe
37Skrtel
52Ward

Man City

1.Hart
5.Zabaleta
4.Kompany
30.Otamendi
22.Clichy > Kolarov 74′
6.Fernando
25.Fernandinho > Iheanacho 55′
15.Jesús Navas
21.Silva
7.Sterling > Bony 45′
10.Agüero

Cadangan

3.Sagna
11.Kolarov
13.Caballero
14.Bony
20.Mangala
26.Demichelis
72.Iheanacho

Wasit : Martin Atkinson
Jumlah Penonton : 43,597