Speaker 2.1 murah dibawah 1 juta banyak tersedia di toko fisik maupun online. Produk buatan luar dan lokal pun ada. Berbagai pilihan berdasarkan merk ternama atau yang baru anda dengar.

Untuk urusan speaker aktif yang biasa digunakan untuk ruangan (indoor) tidak membutuhkan kekuatan suara yang sangat kencang ( dalam ukuran dB ) yang terpenting adalah kejernihan kualitan suara yang dihasilkan.

Berdasarkan merk yang kami kenal seperti Simbadda, Dazumba, Altec, SonicGear, Logitech, Edifier, Creative, Fenda, Polytron, GMC, dan masih banyak merk lainnya. Bagaimana cara memilih speaker yang bagus dengan harga murah sekitar 500 ribuan?

Oke, yang perlu perhatikan dulu adalah kulitas produk tersebut dengan cara menanyakan ke teman kalau perlu cek langsung kondisi dan kejernihan suara yang dihasilkan. Jika tidak, jangan langsung datang ke toko dan tanya pada penjualnya. Biasa si penjual akan merekomendasikan produk yang lama lakunya bukan yang terbaik untuk anda. Nalar aja sih.

Solusinya baca review, di google udah banyak kalau lenbih enakan lagi mampir ke lounge kaskus. Disana banyak user review.

Tapi kalau anda pengen tahu dari pendapat kami tentang merk speaker mana yang terbaik? okee simak pertanyaan berikut.

  • Tergantung telinga anda seperti apa? apakah anda penikmat musik jedhag-jedhug ajeb-ajeb alias house music, penikmat musik dangdut, penikmat pop, rock, metal, atau untuk disambungkan ke media seperti televisi untun nonton film.
  • Seperti apa yang anda inginkan, apakah membutuhkan fitur lengkap atau tampilan menarik atau benar-benar mencari kualitas suara

speaker 2.1

Dari pernyataan tadi, kita ulas lebih spesifik lagi

  • Doyan nonton film Action seperti film tembak-tembakan, transformers, spiderman yang banyak mengeluarkan efek stereo yang mendentum ketika pada efek ledakan. Saran kami sebaiknya menggunakan speaker bermerk : 1. Altec atau 2. Edifier.
  • Nonton film drama dan suka musik pop yang sangat populer, yang dibutuhkan adalah suara halus dan empuk : cocoknya ya 1. Simbadda, 2. Dazumba, 3. Fenda
  • Anak metal!!! suka nya yang keras keras, bass kudu nendang dan treeble harus chreeeiiiing…. pilih : 1. Altec (lansing), 2. Polytron
  • Anak party, put your hands up! beli aja yang ini nih 1. Creative, 2. Polytron 3. Logitech
  • Bagi yang lebih mementingkan fitur dan tampilang yang lumayan, silakan memilih : 1. Sonicgear
  • GMC, coba tanya pada temen atau pemakainya langsung 🙂