Alat penerjemah paling dikenal saat ini adalah Google Translate, ini bukanlah suatu halangan bagi Microsoft untuk membuat aplikasi serupa untuk berjalan di os Android.
Secara resmi aplikasi Microsoft Translator dirilis oleh Mocrosoft untuk perangkat Android dan Android Wear 7/8. Aplikasi ini bisa di download secara gratis di Google Play dengan smartphone yang berjalan pada Android 4.3 Jelly Beam keatas.
Review Kelebihan Microsoft Translator
Dibandingkan dengan Google Translate, Microsoft Translator bisa digunakan tanpa harus terkoneksi dengan internet. Mereka meng-klaim bahwa penerjemah bahasa ala Microsoft tersebu mampu bekerja dengan cepat.
Bahasa yang tersedia meliputi 50 bahasa, bahasa yang paling umum mulai dari Inggris, Spanyol, Jerman, dan Perancis serta ditambahnya dukungan bahasa seperti Urdu, Hungaria dan Yunani. Pastinya Bahasa Indonesia juga termasuk di dalamnya.
Kemampuan Microsoft Translator sama halnya dengan Google Translate dan Bing Translator yang juga dari Microsoft. Penerjemahkan bisa juga dilakukan dengan memberikan instruksi suara (speech) dan text.
Kekurangan Microsoft Translator
Microsoft Translator memiliki fitur yang lebih sedikit dibanding Google Translate, namun pembaruan yang akan dilakukan di waktu mendatang bisa menjadikan aplikasi ini sebagai alat bantu menerjemahkan bahasa yang sangat baik.
Soal akurasi, seberapa akurat atau tidak untuk menerjemahkan bahasa, Microsoft Translator perlu Anda coba dulu. (mediamuda.com-hrz/microsoft)